Lomban-Mantiri
Canangkan “PATEN” Kecamatan Girian
Walikota Bitung M.J Lomban bersama
Wakil Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri mencanang Pelayanan Administrasi
Terpadu Kecamatan (PATEN) di Kecamatan Girian pada Senin 4/4 yang ditandai
dengan pemukulan tetengkoreng.
Pencangan tersebut juga dihadiri
Plt Sekretaris Daerah Kota Bitung Drs Malton Andalangi dan Asisten I Drs Hermanus Bawuoh
serta Camat Girian Richi Tinangon SSTP serta segenap Lurah dan disaksikan segenap
perangkat kecamatan dan masyarakat kecamatan Girian.
Lewat laporan Camat Girian menyampaikan
Pencanangan PATEN di kecamatan sebagai wujud pusat penyelengaran pelayanan publik
guna lebih mengoptimalkan peningkatan kualitas dan mendekatkan hubungan pelayanan
terhadap masyarakat meliputi bidang perijinan dan non perijinan yang kesemuanya
bersifat gratis dan pelayanan teknis pengurusan secara cepat, sesuai moto Prima,
Akuntable, Tranparan.
Sementara, M.J Lomban berharap
program ini dapat dijalankan sebagaimana mestinya, dan dimintakan dengan adanya
PATEN ini segenap unsur pemerintahan di Kota Bitung harus paham terhadap sistim
administrasi, dimana mereka diminta untuk dapat memberikan pencerahan kepada
masyarakat dalam hal pelayanan.
Disamping itu Lomban mengimbau kepada
segenap aparat kecamatan agar tidak menyalahgunakan program pelayan terhadap
masyarakat, seperti dengan sengaja membuat surat atau mensahkan bukti
kependudukan bahkan sampai mempalsukan administrasi surat. “jika ditemui saya pecat
ditempat”, “tegas Lomban.
Disisi lain Lomban memintakan agar masyarakat
mengikuti aturan pemerintah, sebab pemerintah pastinya selalu berbuat yang
terbaik bagi masyarakatnya saat menyaksikan ilustrasi sistim pelayanan di Kecamatan
Girian “Kuncinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar