Rabu, 18 September 2013

Rapat Evaluasi PAD dan PBB P2

Rapat Evaluasi Pendapatan Asli Paerah (PAD) dan Pajak Bumi Bangunan Pedesaaan Perkotaan (PBB P2) kota Bitung digelar di Aula BPU Kantor Walikota Bitung 17/09. Dalam Rapat Evaluasi PAD dan PBB Walikota Bitung Hanny Sondakh mengharapkan kepada semua peserta rapat evaluasi untuk memaksimalkan kinerja untuk pencapaian target yang ditetapkan. "Bekerja keras sehingga semua target bisa tercapai, kalau ada kendala segera di lakukan koordinasi, "tutur Sondakh, selain itu harus dilakukan sosialisasi yang baik kepada masyarakat mengenai pembayaran pajak dan dicarikan waktu yang baik dalam melakukan penagihan. Wakil Walikota  Bitung M. J. Lomban, SE, M.Si dalam rapat evaluasi menuturkan bahwa Dinas Pendapatan Daerah Kota Bitung perlu menyiapkan mobil keliling untuk turun langsung ke kelurahan-kelurahan untuk melakukan penagihan PBB. "Dispenda harus ada mobil untuk turun ke lapangan agar supaya mempercepat penagihan PBB dengan sistem jemput bola, "tutur Lomban, kedepan PBB dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) sudah akan menjadi kewenangan daerah, untuk itu perlu dilakukan persiapan yang lebih baik, sembari meyakini bahwa Bitung kedepan akan menjadi terdepan dalam pengelolaan PBB dan (BPHTB). Berdasarkan penyampaian Kadispenda Olga Makarau bahwa capaian PAD kota Bitung dari target 44 Milyar sudah terealisasi hingga 16 September 2013 yakni  Rp. 33.785.481.026 atau 76,79 persen dari target yang ditetapkan, dimana untuk PBB ditargetkan Rp. 9.808.658.075 dan realisasi hingga 16 September 2013 adalah Rp.6.665.680.053

Tidak ada komentar:

Posting Komentar