Selasa, 22 Januari 2013

TIM PENILAI KOTA SEHAT SULUT KUNJUNGI BITUNG


Tim penilai lomba kota sehat tingkat provinsi Sulawesi utara berkunjung di kota Bitung, senin 21/13. kunjungan ini merupakan rangkaian penilaian lomba kota sehat se - provinsi sulut. kegiatan diawali dengan pemaparan tentang berbagai keberhasilan dan terobosan pemkot Bitung di bidang kesehatan yang disampaikan oleh kepala bappeda Audi Pangemanan, AP.MSi bersama dengan forum kota sehat yang disampaikan oleh kepala sekretariat Dr. Tommy Sumampouw. menurut kepala Bappeda Audi Pangemanan, AP.MSi bahwa " kota Bitung konsern dengan masalah kesehatan dan ini terbukti dengan diraihnya berbagai penghargaan kota sehat secara berturut mulai dari Swastisaba padapa, Swastisaba wiwerda sampai dengan Swastisaba Wistara yang merupakan penghargaan kota sehat tertinggi sehingga kota Bitung menjadi bagian dari seribu kota sehat dunia ," ujarnya. ia menambahkan dengan berbagai prestasi tersebut kami optimis tahun ini akan memperoleh hasil yang lebih baik karena kami terus menjaga dan meningkatkan eksistensi di bidang kesehatan di semua tatanan," tegasnya.


Tim penilai selanjutnya turun kelapangan melakukan penilaian di beberapa lokus seperti tempat pengomposan dan bank sampah di dinas kebersihan, tempat wisata marga satwa Naemundung, hutan kota dan lokasi air bersih di kelurahan danowudu dan tempat umum terminal Tangkoko.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar