Senin, 07 Oktober 2013

Stand Pameran Kota Bitung Ramai Dengan Pengunjung

Stand pameran Kota Bitung mendapat perhatian serius dari semua lapisan masyarakat dari berbagai penjuru Sulawesi Utara bahkan dari luar daerah. Hal ini dibuktikan dengan setiap hari ramai dikunjungi oleh masyarakat yang ingin mengetahui berbagai potensi dan perkembangan kota Bitung. Keingintahuan masyarakat terhadap pengembangan kota Bitung sangat besar, masyarakat ingin mengetahui pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus, Pelabuhan Hub International dan Jalan Tol Bitung-Manado, terlebih pembangunan Akademi Komunitas Logistik Bitung. Sebagaimana disampaikan Kepala Bagian Humas Setda Kota Bitung Erwin Kontu, SH bahwa animo masyarakat sangat besar, ingin mengetahui berbagai kesiapan pengembangan yang akan dilakukan. "Kunjungan masyarakat ke stand kota Bitung sebagian besar ingin mengetahui tentang kesiapan pengembangan kota Bitung yang akan dilakukan, seperti KEK, IHP dan mengenai Akademi Komunitas Logistik Bitung, "tutur Kontu. Selain itu daya tarik stand kota Bitung dengan berbagai materi pameran berupa potensi-potensi kota Bitung dipamerkan, juga berbagai atraksi kesenian digelar setiap hari di stand pameran kota Bitung. "Setiap hari stand kota Bitung tidak pernah sepi dari pengunjung, "tutur Kontu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar