Rabu, 09 Oktober 2013

Sondakh Buka Sosialisasi Hidup Sehat



Bertempat di Aula Kantor Kelurahan Madidir Weru Kecamatan Madidir Senin 7/10, Walikota Bitung Hanny Sondakh didampingi Camat Madidir Forsman Dandel, S.Sos dan Lurah Madidir Weru Jeferson Pukoliwutang, SH membuka kegiatan sosialisasi yang digelar oleh Dinas Kesehatan Kota Bitung untuk memberikan penjelasan dan informasi serta bimbingan bagi seluruh kalangan masyarakat kota Bitung agar mampu berperilaku hidup bersih dan sehat, dengan selalu memelihara kesehatan dengan melaksanakan pencegahan terhadap ancaman dari berbagai penyakit. Lewat pelaksanaan sosialisasi ini Sondakh berharap kepada peserta sosialisasi bahwa Program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) nantinya bisa diterapkan di tiap-tiap anggota masyarakat terutama pada keluarga dan dijalakan secara efektif dikeseharian dalam beraktifitas, guna menghasilkan kemandirian dengan melakukan pemeliharaan, menjaga dan meningkatkan standar kesehatan. Sosialisasi ini dihadiri para Lurah, Tokoh Agama dan Masyarakat, Kepala Lingkungan, Ketua RT serta pelajar se-Kecamatan Madidir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar