Senin, 07 Oktober 2013

Pemkab Sorong Selatan Kunjungi Bitung

Kunjungan kerja Pemerintah Kabupaten Sorong Selatan Provinsi Papua Barat di kota Bitung dalam rangka mempelajari strategi pengembangan kota Bitung, diterima Sekretaris Kota Bitung Drs. Edison Humiang, M.Si di Ruang Sidang Lantai IV Pemkot Bitung 01/10. Rombongan Pemerintah Kabupaten Sorong Selatan berjumlah 150 orang terdiri dari Kepala Distrik atau Camat 13 orang, Kepala Kampung 121 orang dan 2 orang Kepala Kelurahan serta panitia 14 orang yang dipimpin oleh Asisten Tata Pemerintahan Kabupaten Sorong Selatan Lambertus Aranay, SIP. Humiang ketika menerima rombongan Pemkab Sorong Selatan menyampaikan berbagai strategi pengembangan dan perencanaan kota Bitung kedepan diantaranya memaparkan mengenai strategi pembangunan di sektor perikanan yaitu; "Terwujudnya pengelolaan sumber daya perikanan dan kelautan yang memiliki daya saing berkelanjutan, terwujudnya kesempatan kerja dan kesempatan berusaha bagi masyarakat nelayan, pembudidayaan dan pengolahan ikan sehingga mampu meningkatkan pendapatan mereka dan terakhir memadukan berbagai peluang usaha yang terkait dengan kondisi dan potensi sumber daya perikanan dan kelautan dalam suatu bingkai bisnis atau usaha yang terpadu dan serasi antara sektor penangkapan, pembudidayaan, pengolahan dan pemberdayaan nelayan serta masyarakat pesisir, "tutur Humiang. Bahkan sejak Tahun 2010 Bitung telah ditetapkan sebagai kawasan Minapolitan berbasis perikanan tangkap yang meliputi 3 kecamatan yakni Kecamatan Lembeh utara, Kecamatan Lembeh Selatan dan Kecamatan Aertembaga. Kesempatan tersebut Humiang juga memaparkan mengenai konsep pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus yang sementara berproses dan Jalan Tol Bitung-Manado serta pengembangan Pelabuhan Hub Internasional yang ditunjang dengan penyiapan SDM bagi pengelolaan Kawasan Ekonomi Khusus dan Pelabuhan International dengan membangun Akademi Komuditas Logistik Bitung yang berstandar internasional.
Asisten Tata Pemerintahan Sorong Selatan Lambertus Aranay, SIP menyampaikan alasan dipilihnya kota Bitung sebagai salah satu tujuan kunjungan kerja Pemkab Sorong Selatan. "Kami memilih Bitung karena ada kesamaan terutama karakteristik daerah dan potensi ada kesamaan, "tutur Aranay. Selesai acara dilakukan penyerahan cendramata dari Pemkot Bitung ke Pemkab Sorong Selatan dan selanjutnya dari Pemkab Sorong Selatan menyerahkan mahkota dari Burung Cendrawasih kepada Sekretaris Kota Bitung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar