Kamis, 29 Agustus 2013

Sondakh Pimpin Rapat PNPM Mandiri




Walikota Bitung Hanny Sondakh memimpin Rapat Evaluasi PNPM Mandiri Perkotaan sekaligus membuka sosialisasi Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Pemukiman (P4IP) bertempat di Ruang Sidang Lantai IV Kantor Walikota Bitung Selasa 27/8. Kegiatan diawali dengan Laporan oleh Koordinator Kota PNPM Mandiri Perkotaan Kota Bitung Tedy Sulangi yang menginginkan adanya percepatan pelaksanaan infrastruktur pembuatan jalan paving dan drainase, sekaligus memberitahukan total bantuan P4IP di kota Bitung yang diberikan kepada 45 kelurahan dan masing-masing kelurahan mendapat 250 juta dari  total anggaran Rp. 11.250.000.000 sedangkan 24 kelurahan lainya akan mendapat dana dari Pemerintah Kota Bitung melalui APBD sebesar 3 Miliar. Sondakh menghimbau, kepada seluruh pelaksana proyek untuk dapat memanfaatkan dana dengan baik dan transparan juga tepat sasaran “jangan mencari keuntungan dalam dana PNPM” dan semua pekerjaan proyek harus dibuat rapih yang nantinya bisa dipertangungjawabkan agar tidak akan menimbulkan permasalahan dikemudian nanti, dan tingkat kepercayaan masyarakat semakin baik. Hal yang sama ditambahkan Wakil Walikota Bitung M.J Lomban bahwa Program PNPM juga merupakan pemberdayaan ekonomi masyarakat agar dapat mengurangi tingkat penganguran.  Kegiatan PNPM ini harus dikawal betul-betul dan teliti agar percepatanya bisa terselesaikan dengan baik, juga tepat sasaran, tepat guna, dan tepat Laporan. Pemerintah Kota juga akan memberikan reward berupa studi banding ke pulau Jawa bagi 10 kelurahan terbaik, ” Tambah Lomban. Hadir pada acara ini juga Kepala Dinas PU Kota Bitung, pelaku PNPM, kepala SKPD terkait, para camat dan lurah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar