Minggu, 17 November 2013

Humiang Hadiri Wisuda Lulusan STIE Petra Angkatan X

Sidang Senat Terbuka Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Petra Bitung dalam rangka Wisuda angkatan X Stie Petra Bitung Tahun 2013 di Hotel Sutan Raja, jumat 15/11, dhadiri Sekretaris Kota Bitung Drs. Edison Humiang, M.Si, Bupati Minahasa Utara Sompie Singal, Koordinator Kopertis Wilayah IX Sulawesi Utara Prof. Dr. Ir. Hj. Andi Niartiningsih, Ketua Yayasan Kie Raha Bitung Bobby Y. Dumgair, Ketua STIE Petra Bitung Herman Pianaung. Sekretaris Kota Bitung dalam sambutanya pada pelaksanaan Wisuda Angkatan X STIE Petra Bitung sebanyak 85 Wisudawan, bahwa harus disadari pendidikan akan sangat menentukan masa depan suatu bangsa karena semua kegiatan yang produktif, akan memanfaatkan hasil dari sistem pendidikan itu sendiri oleh sebab itu para wisudawan yang notabene adalah lulusan dari almamater ini kiranya dapat memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan dengan terus mempertahankan kredibilitas sebagai alumni lembaga pendidikan STIE Petra Bitung. "Perlu diingat bahwa dengan gelar sarjana yang saudara-saudara raih ini, berarti saudara-saudara telah memiliki kesempatan lebih banyak untuk dapat berkiprah, meniti karir dan menatap masa depan yang lebih baik serta berperan aktif dalam membangun bangsa dan negara melalui profesi yang akan saudara-saudara tekuni, "tutur Humiang. Humiang juga menyampaikan bahwa menghadapi perkembangan zaman saat ini pendidikan memiliki misi khusus untuk membekali generasi yang siap menangani permasalahan dan tantangan pada era yang penuh kompetisi ini sekaligus mampu memberikan solusi terhadap perubahan-perubahan sebagai akibat dari dinamika sosial, politik dan ekonomi. "Pendidikan merupakan wahana strategis untuk mempersiapkan sumber daya manusia yang bermutu yang mampu bertahan bahkan bersaing dalam dunia global, "tutur Humiang, untuk itu Pemerintah kota Bitung sangat konsisten dengan upaya peningkatan kualitas pendidikan dimulai dari pendidikan dasar sampai perguruan tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar