Selasa 28/7, Bertempat gedung Balai
Pertemuan Umum BPU Pemkot Bitung, Sekretaris Kota Bitung Drs, Edison Humiang
MSI membuka sosialisasi penerimaan
mahasiswa baru program pasca sarjana Tahun akademik 2015-2016 yang
diselengarakan Universitas Negeri Manado (UNIMA).
Humiang dalam sambutannya
menyampaikan apresiasi kepada para Dosen Unima atas penyelengaraan ini, dimana
sosialisasi yang akan diberikan merupakan saran strategis dalam pencapaian suatu tujuan pendidikan yang
pastinya bermutu, professional dan kompeten. Untuk itu diharapkan bagi para
peserta sosiaslisasi pasca sarjana untuk dapat menyimak dengan baik, Sebab
Unima siap menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas yang dapat menghasilkan
lulusan yang berkualitas dan siap berkompetensi. “Kunci Humiang.
sementara, Sosialisasi ini dikuti
oleh para ASN Pemerintah Kota Bitung yakni para pengajar/Guru Kota Bitung dan
dipimpin langsung Direktur Program pasca sarjana Unima Prof. Dr Orbanus
Nahatia, MSi bersama para Dosen Unima lainnya, menyampaikan misi dimana Unima Menyelenggarakan pendidikan akademik dan professional(Sarjana) dan program sertifikasi profesi pendidikan guru. Serta Menjamin ketersediaan guru, tenaga kependidikan dan non kependidikan
yang bermutu dan releven dengan kebutuhan pembengunan nasional dan daerah, juga Menyelenggarakan pengkajian dan penelitian untuk
menghasilkan dan mengembangkan Ilmu Pendidikan, keguruan, dan psikologi Serta Memperkuat
kemampuan kelembagaan dalam menerapkan ilmu pendidikan dan teknologi pendidikan
melalui pengabdian pada masyarakat Dan Membangun mengembangkan komitmen juga jaringan kemitraan yang kuat dan strategis
dengan berbagai institusi di dalam dan luar Negeri.