Rabu, 22 Juli 2015

Lomban Hadiri HUT ke-50 GMIM Bukit Sion Kelapa Dua

 

Wakil Walikota Bitung Maxmilian J Lomban menghadiri perayaan HUT ke-50 jemaat GMIM Bukit Sion, kelurahan Kelapa Dua yang terletak di Kecamatan Lembeh Selatan lewat Ibadah Syukur yang dipimpin oleh Pdt. Raymon. Manopo selaku Ketua Wilayah Bitung IV.
Dalam sambutannya Lomban menuturkan bahwa 50 tahun usia yang telah dilewati oleh jemaat bukanlah usia yang pendek, yang tentunya dalam pertumbuhan pelayanannya tidak lepas dari tantangan dan pergumulan, tapi syukur kepada Tuhan semuanya boleh dilewati dengan tetap beriman kepada Tuhan Yesus sehingga jemaat boleh bertumbuh besar sampai saat ini.
"lewat momentum ini kiranya iman jemaat Bukit Sion terus dikuatkan dan terus berkarya guna demi pertumbuhan pelayanan yang tentunya selain menguatkan dan mengkokohkan persatuan pelayanan yang ada, tapi juga mampu menjadi contoh dan teladan bagi semua orang termasuk saudara-saudara kita yang bukan beragama Kristen" tutur Lomban.
Kesempatan itu juga Pemerintah kota Bitung melalui BKKBN kota Bitung menyerahkan bantuan berupa Laptop, Proyektor dan kelengkapan lainnya guna menopang pelayanan yanmg ada di Gedung Gereja GMIM Bukit Sion disamping itu juga sebagai sarana sosialisasi dan berbagai pengetahuan  bagi para Pemuda dan Remaja yang ada di Jemaat tersebut yang diserahkan oleh Lomban.
Turut hadir dalam acara tersebut beberapa pejabat lingkup Pemkot Bitung, tokoh agama, tokoh masyarakat dan seluruh jemaat GMIM Bukit Sion.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar