Senin, 02 Mei 2016

Lomban-Mantiri Kunjungi Kediaman Sondakh-Taroreh

Lomban-Mantiri Kunjungi Kediaman Sondakh-Taroreh

Wali Kota Bitung, Max J Lomban SE MSi didampingi Ketua TP-PKK Kota Bitung, Khuony Lomban-Rawung, bersama Wakil Wali Kota Bitung, Ir Maurits Mantiri, serta Plt Sekda Drs Malton Andalangi, mengunjungi kediaman mantan Walikota Kota Bitung Hanny Sondakh tepatnya Keluarga Sondakh-Taroreh, kelurahan Madidir Ure, Kecamatan Madidir. , Selasa 19/4 pagi jam 07:30.
Kedatangan Lomban-Mantiri, disambut langsung, mantan orang nomor satu Kota Bitung yakni Hanny Sondakh bersama isteri tercinta, Josephin Sondakh-Taroreh beserta keluarga.

Dalam pertemuan tersebut, Sondakh mengungkapkan agak kecewa saat menjalani perawatan kesehatan di Singapura. “Bolak-balik pemeriksaan di Singapura, tidak mendapat hasil yang maksimal,”ujar Sondakh. Namun didrinya tetap optimis dan selalu berdoa mengucap syukur atas penyertaan Tuhan, dimana selama tiga bulan menjalani operasi dan perwatan kesehatan di Tianjin-China berjalan dengan baik sehingga bisa sembuh.
“Selama delapan jam saya tidak sadar saat menjalani operasi dan itu berhasil, sekarang kondisi saya sudah mulai membaik, seakan kembali masa muda, kemarin saya sudah olahraga jalan kaki sepanjang 800 meter, meski dokter hanya menyarankan jalan kaki sepanjang 400 hari,”ujar Sondakh, sambil menambahkan, salah satu penyebab penyakitnya, sering menghirup bau sampah plastik yang sudah busuk. Sementara, Wali Kota Bitung, Max J Lomban, mengucapkan selamat kepada Sondakh yang telah sukses menjalani operasi hati. “Kondisi bapak belum sepenuhnya pulih, jangan terlalu berlelah dan harus banyak istirahat, serta perhatikan pola makan, kami sangat gembira melihat kondisi Pak Hanny sudah membaik, ”ujar Lomban, sambil berharap, Sondakh juga memperhatikan konsumsi obat yang diberikan dokter.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar