HUMAS BITUNG. Rabu.28/5. bertempat Aula SMKN 1
Bitung, Wakil Walikota Bitung M.J Lomban didampingi isteri tercinta yang juga Wakil Kepala Sekolah Bagian
Humas SMKN 1 Bitung Ny. Khouny Lomban Rawung memberikan sertifikat penamatan
siswa kelas XII kepada 10 murid berprestasi yang meraih juara umum ditingkat
SMKN 1 Bitung Tahun diklat 2013-2014, dilanjutkan dengan mewisuda 300 siswa tamatan SMKN
1 Bitung.
Dalam laporan Kepala sekolah SMKN 1
Bitung Dra. Treesia L. Tengker mengatakan bahwa sebanyak 300 siswa kelas XII yang
mengikuti ujian akhir dinyatakan lulus persen, kelulusan tersebut diluar dari 8
siswa yang tidak turut ikut dalam ujian dan dinyatakan tidak lulus dari total 308
sisa peserta ujian.
Lomban dalam Sambutan mengucapakan
selamat kepada seluruh siswa yang telah menamatkan pendidikan di SMKN 1 Bitung,
keberhasilan kelulusan tersebut merupakan peran serta Orang Tua murid serta
guru yang telah memberi topangan dan dukungan serta doa sebagai bekal ilmu pengetahuan
dan ini akan menjadi suatu wujud nyata dalam perjalanan karir kedepan.
dihimbau pula bahwa kelulusan
siswa dibangku SMKN 1 Bitung jangan berhenti disini, namun harus terus giat belajar
dan persiapkan diri dengan matang untuk melanjutkan pendidikan kejenjang yang
lebih tinggi agar para murid lebih meiliki kualitas yang baik sesuai kompetensi
yang dimiliki dan sukses dikemudian nanti.
“harapan kedepan para siswa lulusan
dari SMKN 1 Bitung agar terus berbuat baik dan tidak melupakan Alamamter dengan
selalu menjaga nama baik SMKN 1 Bitung berdasarkan perhatian dan penuh rasa tanggungjawab” “kunci
Lomban. (stv).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar