Kamis, 18 April 2013

SONDAKH PIMPIN RAPAT EVALUASI PAD & PBB PEDESAAN DAN PERKOTAAN (PBB.P2) TAHUN 2013




Bertempat di balai pertemuan umum (BPU) Kantor Walikota Bitung (17/4) Walikota Bitung Hanny Sondakh didampingi Wakil Walikota Bitung Max Lomban membuka rapat evaluasi PAD dan PBB Pedesaan dan Perkotaan (PBB.P2) Tahun 2013 yang dihadiri Assisten III Drs. Alton Mandalagi, Kepala SKPD terkait beserta para Camat dan Lurah.
Sondakh menghimbau agar setiap SKPD dapat bekerja sebaik mungkin, mampu bersinergi dengan SKPD terkait dan tidak menunda-nunda pekerjaan sehingga pencapaian PAD dan PBB tahun ini dapat mencapai 100% seperti tahun-tahun sebelumnya. Terkait data SPPT PBB yang sudah tidak valid atau mengalami peningkatan, atau sudah balik nama Sondakh menghimbau agar setiap kecamatan dapat mendata dan menyurat ke Kantor Wilayah Pajak sehingga dapat dilakukan perubahan data SPPT PBB secepatnya. Sondakh juga mengingatkan agar setiap PNS Kota Bitung dapat menyelesaikan kewajibannya sebagai wajib pajak dengan melaporkan SPT pajak tahunan, dan untuk para pejabat untuk dapat mengisi data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
Rapat Evaluasi
PAD dan PBB Pedesaan dan Perkotaan (PBB.P2) Tahun 2013 kemudian dilanjutkan oleh Wakil Walikota Bitung Max Lomban lewat pembacaan capaian realisasi PAD dan PBB sampai dengan 17 April 2013 di setiap SKPD yang terkait oleh Kadispenda Olga Makarauw, SE.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar