Senin, 02 Maret 2015

Pemkot Bitung Gelar Car Free Day

 



Sabtu 28/2. Hari bebas kendaraan bermotor atau Car Free Day di Kota Bitung dilaksanakan di ruas jalan depan kantor Walikota Bitung dan dihadiri Wakil Walikota Bitung Maxmilian J Lomban didampingi Wakil Ketua TP PKK Kota Bitung Ny Khouni Lomban Rawung serta beberapa pejabat lingkup pemkot Bitung.
Acara yang di mulai sejak jam 6 pagi itu diramaikan dengan berbagai kegiatan olahraga antara lain senam Zumba, Bersepeda, Tenis Meja, Sepak Bola Mini, dan Voli ball
Lomban sendiri mengawali kegiatan tersebut dengan bersepeda, selanjutnya ia bermain Tenis Meja bersama Dandim 1310 Bitung Rofiq Yusuf yang kemudian turut membaur bersama peserta CFD lewat senam Zumba

menurut Lomban olahraga merupakan hal yang sangat penting dalam pembentukan bagi kesehatan, untuk itu  kegiatan ini harus dilaksanakan secara berkesinambungan.
Selain PNS, acara tersebut juga di ikuti oleh para mahasiswa, pegawai swasta  serta siswa SMA, SMP, dan SD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar