Rabu, 15 Mei 2013

Lomban Buka Acara Olimpiade Olahraga dan Festival Seni Siswa SD/SMP Kota Bitung


Bertempat di Lapangan Upacara Kantor Walikota Bitung, Wakil Walikota Bitung Max Lomban secara resmi membuka acara olimpiade olahraga dan festival seni siswa sd/smp tingkat Kota Btung Tahun 2013 yang diikuti oleh peserta dari 8 UPTD di Kota Bitung(14/05).
Dalam sambutannya Lomban memberikan apresiasi yang tinggi pada Dinas Dikpora Kota Bitung yang terus menerapkan program-program pembinaan terhadap generasi muda dalam mengembangkan setiap talenta dan potensi yang dimilikinya. Lomban menyambut baik pelaksanaan OSN ini karena dapat menjadi wadah yang tepat untuk menggali, menemukan dan mengembangkan potensi generasi muda Kota Bitung sebagai generasi yang cerdas, terampil, kreatif serta mampu berprestasi dalam bidang olahraga maupun seni.
Lomban berharap pelaksanaan olimpade olahraga dan festival seni ini dapat menjadi arena berkompetisi yang baik dan sportif serta menjadi momentum untuk membina persatuan dan kesatuan sesama anak bangsa serta mengajak setiap peserta untuk mengikuti perlombaan ini dengan penuh semangat, kejujuran dan sportivitas agar dapat mengukir prestasi yang gemilang.
Acara pembukaan OSN ini turut dihadiri Kepala Dinas Dikpora, Sekretaris Dikpora, kepala UPTD se-Kota Bitung, para pengawas sekolah, kepala sekolah dan guru-guru se-Kota Bitung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar