Jumat, 21 Juni 2013

Ketua TP.PKK kota Bitung Buka Orientasi Bina Keluarga Balita (BKB)


 Orientasi Bina Keluarga Balita merupakan Kegiatan yang bertujuan pembinaan terhadap keluarga yang akan digelar selama 2 hari dan terbagi dalam 2 kelas dan dibuka langsung Ketua TP.PKK kota Bitung Ny. Josephien Sondakh Taroreh didampigi Kepala BKKBD Kota Bitung Dr. Franky Soriton, MPHM bertempat ruang sidang lantai 4 kantor Walikota Bitung, Kamis.20/6.
Didepan seluruh Kelompok Bina Keluarga balita Kota Bitung yang hadir Ketua TP.PKK kota Bitung Ny. Josephien Sondakh Taroreh menyampaikan beberapa harapan melalui orientasi ini kelompok bina balita diajak untuk membangun komitmen bersama untuk membina kesejahteraan keluarga dalam membangun sumber daya manusia yang handal, melalui pembinaan peran serta orang tua terhadap Anaknya dengan memberikan bimbingan dan ilmu dalam  upaya meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam tumbuh  kembangnya balita.
Kegiatan orientasi dilanjutkan dengan sosialisasi yang diberikan BKKBN Provinsi Silut Ny. Dra. Fredrika Woimbon, Msi yang mengambil tema peran dan Pola Orang tua dalam mengasu dan membimbing Anak melalui proses mendidik dan mengajarkan karakter, kontrol diri dan membentuk pola tingka laku.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar