Rabu, 12 Juni 2013

Sondakh Buka Kejuaraan Motorcross & Grasstrack dalam rangka HUT Bhayangkara ke-67


(06/07) Bertempat di Sirkuit Danowudu Kecamatan Ranowulu Walikota Bitung Hanny Sondakh didampingi Wakil Walikota Bitung Max J Lomban. Kapolres Bitung AKBP Harvin Raslin, Ketua DPRD Kota Bitung Santi Gerald Luntungan, Wakapolres Bitung, secara resmi membuka.kejuaraan terbuka Motorcross & Grasstrack yang digelar dalam rangka HUT Bhayangkara ke-67.
Dalam sambutannya Sondakh memberikan apresisasi yang tinggi kepada segenap jajaran Polres Bitung selaku penyelenggara karena kegiatan ini akan menjadi sebuah wadah untuk menggali bakat dan prestasi para pembalap handal yang ada di Provinsi Sulut.
Sondakh berharap pelaksanaan kejuaraan ini dapat mendorong generasi muda untuk menunjukkan talenta dan bakat dibidang olahraga Motorcross sehingga bisa melahirkan para pembalap nasional maupun internasional yang membanggakan. Sondakh menghimbau kepada segenap generasi muda yang ada untuk tidak melakukan balapan liar dijalan raya maupun ditempat-tempat umum lainnya karena selain mengganggu lalu-lintas juga dapat membahayakan para pengguna jalan serta mengancam keselamatan.
Sondakh juga menghimbau kepada seluruh pihak, dewan juri, panitia, penonton untuk menyukseskan kejuaraan motorcross ini sebagai bentuk dukungan kepada perkembangan motorcross yang ada di daerah Sulawesi Utara. Sondakh juga menyampaikan dukungan atas nama Pemerintah Kota Bitung kepada persiapan peringatan ke-67 Bhayangkara dan berharap kejuaraan ini dapat berlangsung dengan sukses.
Pembukaan kejuaraan motorcross dan grastrack ini dihadiri juga unsur Forkompimda Kota Bitung, Pejabat sipil, TNI, dan Polri Kota Bitung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar