Kamis, 06 November 2014

Lomban Hadiri Penthabisan dan Peresmian GMIM Eben Heazer Kumersot

Minggu 2/11. Wakil Walikota Bitung Maxmilian J Lomban didampingi Istri tercinta Ny. Khouni Lomban Rawung menghadiri acara Penthabisan dan Peresmian gedung gereja GMIM Eben Haezer Kumersoot, Kecmatan Ranowulu.
Acara diawali dengan penandatangan prasasti dan pengguntingan pita, yang selanjutnya dilanjutkan dengan Ibadah syukur yang dipimpin langsung oleh Pdt. Dr. H.W.B. Sumakul yang dalam khotbahnya menyampaikan bahwa  dengan selesainya pembangunan gedung gereja ini tentu merupakan berkat terindah yang dianugerahkan Tuhan bagi jemaat Eben Heazer Kumersoot, yang sudah sepatutnya disyukuri dengan membantu dan menopang pelayanan agar kedepannya iman jemaat bertumbuh dalam takut akan Tuhan.

Lomban dalam sambutannya menyampaikan banyak selamat atas ditahbiskannya Gedung Gereja Eben Heazer Kumersoot ini dan berharap semoga keberadaan gereja yang indah, megah dan mewah ini akan semakin menumbuhsuburkan iman percaya umat dalam menunaikan visi mulianya, serta akan semakin memantapkan tekad dan komitmen seluruh umat dalam kiprah, kerja dan karya pelayanan bergereja, maupun dalam kehidupan bermasyarakat.

Lomban juga  memberikan apresiasi kepada panitia pembangunan gedung gereja yang mampu bekerja dengan baik dan mampu menyelesaikannya sehingga telah ditahbiskan, dan ia yakin bahwa para panitia adalah orang-orang yang di pilih Tuhan untuk membangun dan menyelesaikan gedung gereja ini.

"salah satu tugas utama gereja ialah bagaimana  menjalankan pembangunan moral bagi jemaatnya maka warga gereja sebagai warga masyarakat mampu mempunyai karakter yang kuat yang didasarkan pada iman percaya kita, manusia hidup tidak hanya berdasarkan kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional, tetapi juga harus mampu mempunyai kecerdasan spiritual, dimana manusia menyadari Tuhan sebagai penciptanya, selalu berbuat baik kepada sesama, selalu menjadi contoh dan teladan di dalam berbicara, bersikap dan bertindak." tutup Lomban





Tidak ada komentar:

Posting Komentar