Selasa, 18 November 2014

Sondakh : Tindak Tegas Oknum Pembuat e-KTP Palsu

Mengantisipasi beredarnya e-KTP palsu, Walikota Bitung Hanny Sondakh menegaskan jika didapati ada masyarakat kota Bitung yang memiliki e-KTP palsu ataupun oknum tertentu yang sengaja membuat atau menerbitkan sebuah e-KTP palsu maka akan di proses secara hukum. hal ini disampaikan Sondakh sehubungan dengan pernyataan Mendagri Tjahjo Kumolo  beberapa waktu yang lalu yang membekukan sementara pelaksanaan program KTP elektronik karena ada indikasi pemalsuan.Selasa(18/11).
Menurut Sondakh bukan hanya yang memiliki e-KTP dan oknum yang membuat e-KTP palsu yang akan di tindak secara hukum tapi oknum-oknum yang terlibat persengkokolan  dalam proses pembuatan KTP palsu itu." jika didapati hal yang demikian siapapun  baik masyarakat biasa maupun aparat pemerintahan maka akan langsung di tindak tegas, dalam hal ini masyarakatlah yang menjadi korban karena ulah  oknum yang bermain dalam pembutan KTP ini" tegas Sondakh.

Lanjutnya lagi untuk masalah pemalsuan KTP harus diusut tuntas sampai ke akar-akarnya agar para pemalsu KTP ini jera dan kepada masyarakat  agar lebih waspada dan teliti lagi dalam kepengurusan e-KTP serta jangan mudah terpengaruh dengan oknum -oknum yang berjanji memudahkan proses pembuatan administrasi kependudukan tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar