Senin, 10 November 2014

Lomban Resmikan Proyek CCDP-IFAD di Paudean Lesat

Wakil Walikota Bitung M.J Lomban Meresmikan Proyek Coastal Community Devlopment Project International Fund for Agricultural Devlopment (CCDP-IFAD) yakni  Ruang Tunggu Perahu, Daerah  Perlindungan Laut dan ruang Pelatihan Market Oriented Bagi Produsen skala Kecil bertempat Keluarahan Paudean Kecamatan Lembeh Selatan, Sabtu 8/11.
Lomban dalam arahan menghimbau bahwa Keseluruhan Program CCDP-IFAD difasilitasi oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Bitung ini, diharapkan agar proses kegiatan tersebut dapat terus dilaksanakan hingga maju dan segala fasilitas yang diresmikan diperdayakan dan dirawat dengan baik.
Selain itu diharapkan kelompok masyarakat dapat menunjukan keberhasilan yang bertujuan meningkatkan usaha, penyedian fasilitas usaha dan kerjasama dengan mitra pelaku usaha yang kesemuanya bertujuan guna pembangunan dan pendapatan masyarakat pesisir melalui Program pemberdayaan masyarakat agar masyarakat sejahtera.
adapun proyek CCDP-IFAD dan seluruh Pokmas yang telah dibentuk senantiasa dibina dan dikawal sehingga kedepan dapat menjadi lembaga usaha yang mandiri, profesional dan memiliki  jaringan kerja yang luas,” kata Lomban
Turut mendampingi Lomban, Wakil Ketua TP-PKK Ny Khouni Lomban Rawung, Ir. Macawalang,MSI, Dra. Rita Tumewu , MSI serta sejumlah pejabat lainnya. 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar